Sekda Dumai Buka Acara Bimtek Kemudahan Berusaha Angkatan I
DUMAI, PANTAUNEWS.CO.ID - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Dumai, H. Indra Gunawan, S.IP, M.Si membuka secara resmi Acara Sosialisasi / Bimtek Kemudahan Berusaha Angkatan I, bertempat di Hotel Grand Zuri, Rabu (29/09/2021).
Kegiatan tersebut ditaja oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Dumai berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 5 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Perizinan Berusaha Berbasis Resiko, Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Perizinan Berusaha di Daerah, Peraturan Pemerintah Nomor 7 Tahun 2021 tentang Kemudahan, Perlindungan, dan Pemberdayaan K-UMKM, Peraturan Presiden Nomor 10 Tahun 2021 tentang Bidang Usaha Penanaman Modal, serta Peraturan BKPM Nomor 5 Tahun 2021 tentang Pedoman dan Tata Cara Pengawasan Perizinan Berusaha Berbasis Risiko.
Adapun tujuan dilaksanakannya kegiatan ini yaitu untuk mensosialisasikan peraturan sebagaimana hal tersebut diatas, serta memberikan informasi kepada perusahaan atau pelaku usaha sebagai salah satu wujud menjalankan amanat pemerintah dalam rangka mewujudkan Percepatan Pelaksanaan Berusaha.
Sekda Kota Dumai menyampaikan kepada para peserta agar dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik dan seksama, karena banyak sekali peraturan dan ketentuan baru yang harus dipahami.
"Dengan diadakannya kegiatan bimtek ini, diharapkan dapat memberikan pemahaman kepada pelaku usaha agar tidak terjadi kendala dalam teknis perizinan berusaha secara elektronik," ucapnya.
Lanjutnya, sesuai dengan SK Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Provinsi Riau Nomor Kpts.08/II/2021 Tentang Penetapan Target Realisasi Investasi PMA Dan PMDN Pada Wilayah Kabupaten/Kota Se-Provinsi Riau TA 2021, Dumai ditergetkan sebesar 10.5 Trilliun atau 21.50% dari target provinsi.
"Alhamdulillah, Kota Dumai sampai dengan triwulan II Tahun 2021 sudah mencapai 8.5 Triliun," ucapnya.
Maka dari itu, beliau menghimbau kepada pelaku usaha untuk menyampaikan Laporan Kegiatan Penanaman Modal (LKPM) Online Triwullan III Tahun 2021 agar bisa mencapai target yang sudah ditetapkan untuk Kota Dumai. (*)


Berita Lainnya
Polsek Rambah Samo Santuni Anak Yatim dan Doa Bersama Pada Pergantian Malam Tahun Baru
Pemerintah Dumai bersama TNI dan Polri menggelar Apel Akbar Kesiapsiagaan Penanganan Karhutla
Kapolda Riau: Saya Pastikan Kesiapan Personel
Bersihkan Makam Sejarah, Pelindo Dumai Turunkan Alat Berat
Pengurus DPC PWRI Dumai Audiensi Bersama GM PT Wilmar Group
Pesan Bupati Rohul Kepada 19 Kades Terpilih Tahun 2021
DPP Golkar Tunjuk Indra Gunawan Eet jadi Ketua DPRD Riau
WBP Rutan Rengat Diperiksa Kesehatan dan Mental
Bupati Bersama Wabup Rohul Apresiasi Atas Kunjungan Komandan Korem 031/Wirabima
Bupati Afrizal Sintong Resmi Kukuhkan Paskibraka Rohil
Gerak Jalan Sehat Semarak HUT Rohul Ke 24, Bupati Ajak Masyarakat Tingkatkan Kesatuan
Dalam Meningkatkan Minat Baca Masyarakat, Dumai Rencana Bangunan Gedung Perpustakaan dan Kearsipan