Dolly: Kecamatan Rundeng Butuh Perhatian Khusus
SUBULUSSALAM, PANTAUNEWS.CO.ID - Kecamatan Rundeng, Kota Subulussalam, Provinsi Aceh sudah dikenal dari tahun ke tahun bahkan sebelum kemerdekaan. Meski demikian keberadaan infrastruktur jalan di Kecamatan Rundeng sangat butuh perhatian dari pemerintah. Seperti jalan dari Desa Suak Jampak menuju Desa BRR. Sama juga seperti Desa Oboh menuju Desa Sepang dan Desa Seperkas menuju Kuta Beringin.
DPRK Subulussalam Komisi A Dapil III Rundeng-Longkib saat kunjungan kerja, Rabu (27/01/2021) mendapati infrastruktur jalan desa tersebut sangat membutuhkan perbaikan jalan antar desa.
Ketua Komisi A DPRK Dolly Cibro SH dari Fraksi Partai Demokrat bersama Wakil Ketua Komisi A Bahagia Maha dari Fraksi PAN meminta kepada pemerintah untuk segera memperhatikan infrastruktur jalan desa di Kecamatan Rundeng.
"Masyarakat sangat membutuhkan penghubung jalan antar Desa Suak Jampak menuju Desa BRR sepanjang 3 KM, Desa Kuta Beringin menuju Desa Seperkas, Desa Sepang dan Desa Oboh," ujar Dolly.
"Kami dari perwakilan rakyat Kota Subulussalam, dari Komisi A meminta walikota memprioritaskan untuk T.A 2022 segera memperhatikan infrastruktur jalan tersebut,"putusnya. (*)
Penulis: Juliadi


Berita Lainnya
Bupati Kendal MoU dengan Pihak Ketiga dan Penandatanganan Perbup
DPRD Kota Tangerang Desak Pemprov Banten Cairkan DBH
Pangdam XVII/Cenderawasih Berbagi Kepada Masyarakat Kali Biru
Sukseskan Pengamanan Pilkada Tahun 2020, Polres Siak Gelar Simulasi Sispamkota
700-an Bidang Tanah Pemda Mabar Belum Bersertifikat
Wakil Ketua KI Banten Jelaskan Tahapan Sengketa Informasi Publik
Ketua LPMK Bukit Batrem: Kami Sudah Upayakan Ajukan Normalisasi ke Dinas PUPR Dumai
Camat Rajeg Kabupaten Tangerang Gelar Persiapan Pengamanan Nataru 2021
Penerapan Bio Diesel 20 Hemat Devisa Negara
Kapasitas Tempat Puskesmas Kecamatan Karawaci Kurang Memadai
Hj Tuti Astuti, Siap Maju Di Pilkades Tanjakan
Liverpool Layak Menduduki Gelar Juara di Liga Premier Inggris 2019-2020