Cegah Penularan Covid-19, Kelurahan Kampung Baru Bagikan Masker Gratis
Dumai, PantauNews.co.id - Lurah Kampung Baru Ns. Junaidi, S.Kep, M.Si beserta jajaran dan Ketua LPMK, Ketua RT, Bhabinkamtibmas, Babinsa Kelurahan Kampung Baru membagikan masker secara gratis kepada warga, Jumat (09/10/2020) pagi, kegiatan ini dilakukan di depan Kantor Lurah.
Kegiatan ini dilaksanakan mengingat pandemi Covid-19 di Kota Dumai hingga saat ini belum berakhir, sehingga disiplin protokol kesehatan menggunakan masker terus digalakkan dan menjadi prioritas utama.
"Alhamdulillah sudah banyak warga yang sudah menggunakan masker sebagai bentuk adaptasi kebiasaan baru dimasa pandemi seperti ini" ujar Lurah Kampung Baru, Junaidi.
Membiasakan menggunakan masker dalam kondisi pandemi Covid-19 saat ini lanjut Junaidi, sebagai ikhtiar untuk menjaga diri dari penularan Covid-19. Tidak hanya itu, Junaidi juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang sudah menggunakan masker dan selalu mengingatkan kepada yang lain. Baik itu teman, tetangga, keluarga, maupun sekitar tempat tinggal.
"Kegiatan pembagian masker secara gratis ini akan dilanjutkan hingga esok hari (Sabtu, red) tepatnya di RT 08, Kelurahan Kampung Baru," tutup Junaidi. (*)
Penulis: Aan Heru saputra


Berita Lainnya
Peduli Sesama, Laskar Palapa Riau Berbagi Masker dan Takjil
Apical Perbaiki Turap Parit di Dumai untuk Mencegah Banjir
Ribuan Warga Dumai Antusias Ikuti Colour Run, Walikota: Akan Jadi Agenda Tahunan
Kembali Terjadi, Lakalantas di Inhu Renggut Nyawa Pengendara Motor
M Zaki Sebagai SEKDA Resmi Dilantik Oleh Bupati Rohul Bapak H SUKIMAN
Jokowi Kunjungi Dumai Riau, Walikota Dumai: Alhamdulillah, Ini Adalah Suatu Keberkahan Dan Kebanggaan
Grup PW Inhu Rebut Juara di Open Tournamen Domino SAH 2023
Andrizal Bantah Ada Perpecahan di Tubuh PAN Rohul Pasca Syahril Topan Maju Pilkada
Wacana Penghapusan Tenaga Honorer Ancam Peningkatan Pengangguran di Riau, Pemerintah Harus Beri Dukungan
DPP AMI Bahas Penguatan Ekosistem Pers Nasional dalam Rakerpus 2025 di Hotel Resty Menara
Polres Inhu Berjaga-jaga di Lokasi Lahan Sengketa
Babinsa Bukit Nenas Bersama Warga Gotong Royong Di TPU