PILIHAN
Pekan Depan, Dua Cawagub Mulai Sowan ke Anggota DPRD DKI
Jakarta (PantauNews.co.id) - Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta, M. Taufik menuturkan, pekan depan pihaknya bakal sowan ke seluruh Fraksi DPRD DKI untuk memperkenalkan calon wakil gubernur (Wagub) baru dari Partai Gerindra, Ahmad Riza Patria.
"Mungkin minggu depan sudah mulai keliling-keliling lah (memperkenalkan Riza Patria ke DPRD)," kata Taufik di DPRD DKI, Jakarta Pusat, Rabu (22/01/2020).
Taufik menambahkan, Gerindra dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) akan berjalan sendiri. "Ya masing-masing lah (perkenalana cawagubnya)," katanya.
Lebih lanjut, Taufik yang juga sebagai Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta ini mengungkapkan bahwa anggota DPRD DKI bakal menggelar Rapat Pimpinan Gabungan (Rapimgab) tata tertib (Tatib) pemilihan wakil gubernur (wagub) DKI Jakarta pada 27 Januari 2020 mendatang.
Kemudian di tanggal 29 Januari, lanjutnya, DPRD melaksanakan pengesahan Tatib Wagub DKI pengganti Sandiaga Uno.
"Rapimgab 27, paripurna pengesahan tata tertib insyaallah 29 Januari," kata Taufik.
Seperti diketahui, Partai Gerindra dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) telah menyerahkan dua nama baru cawagub ke Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Kedua cawagub baru itu adalah Nurmansjah Lubis dari PKS dan Ahmad Riza Patria dari Gerindra. Mereka menggeser cawagub sebelumnya dari PKS yakni Ahmad Syaikhu dan Agung Yulianto.
Setelah diterima, Anies pun mengklaim sudah menyerahkan surat usulan dua nama baru itu ke DPRD DKI.
Sumber: Sindonews.com



Berita Lainnya
Camat Bukit Kapur Serukan Kepada Seluruh Lurah Gesa Pengerjaan Dana Kelurahan
Tewas Ditempat, Pengendara Sepeda Motor Tabrak Ekor Mobil Truk
Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia Pertagas Tanam 1.000 Pohon Mangrove di Dumai
KKM 49 Untirta Serang, Lakukan Praktek Kerja Budidaya Belut
Terekam CCTV, Suami Bakar Diri dan Keluarga Sempat Beli Bensin di SPBU
Wako Dumai Menyayangkan Masih Banyaknya Sebagian Masyarakat yang Tidak Percaya dengan Pandemi
Polri Pastikan Arus Lalu Lintas Dari Kalikangkung Hingga Cikampek Ramai Lancar
Apical Group Cepat Tanggapi Stunting di Dumai dengan Program Pemberian Makanan Tambahan
DPD PJS Aceh Serahkan SK Kepengurusan DPC Kota Langsa
Tahun 2019, 95 Nyawa Melayang Akibat Kecelakaan Lalu Lintas
Uniknya Desa Jonggrangan di Klaten, Banyak Warga Terlahir Kembar
Dugaan Perzinahan Oknum ASN Wanita Rohil dengan Suami Orang, Mulai Terkuak