• Home
  • Opini
  • Riau
    • Meranti
    • Kuansing
    • Inhil
    • Inhu
    • Rohil
    • Rohul
    • Dumai
    • Bengkalis
    • Siak
    • Pelalawan
    • Kampar
    • Pekanbaru
  • Olahraga
  • Nasional
  • Politik
  • Edukasi
  • Ekonomi
  • Otomotif
  • Sumatera
  • Hukrim
  • More
    • Kesehatan
    • Internasional
    • Video
    • News
    • Pilihan Editor
    • Terpopuler
    • Galeri
    • Indeks
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar
  • #Pilihan
  • #Terpopuler
  • #Advertorial
  • #Galeri
  • Indeks
PILIHAN
SMKN 2 Dumai Tegaskan Tidak Menolak Program MBG, Penyaluran Dilanjutkan Usai Libur Sekolah
07 Januari 2026
20 Warga Kurang Mampu Rutin Terima Sembako Dari Tim GJB Pemuda Sintong
03 Januari 2026
DPRD Dumai Matangkan Regulasi Kepariwisataan, Dorong Kontribusi Pariwisata untuk PAD
29 Juli 2025
MK Tolak Gugatan, Paisal-Sugiyarto Siap Dilantik Sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Dumai
04 Februari 2025
Polres Dumai Tutup Tahun 2024 dengan Deretan Prestasi dan Komitmen untuk Keamanan Kota
31 Desember 2024

  • Home
  • Ekonomi
  • Dumai

Wujudkan Inovasi Pertanian dan Peternakan Terintegrasi, PT KPI Unit Dumai Gelar Pelatihan Ternak Kambing di Kelurahan Tanjung Palas

PantauNews

Kamis, 01 Juni 2023 18:34:24 WIB
Cetak
PT Kilang Pertamina Internasional Unit Dumai bekerja sama dengan Dinas Peternakan Kota Dumai, mengadakan pelatihan ternak kambing di Sekretariat Pokmas Alam Tani, Kelurahan Tanjung Palas pada Selasa, (30/5/2023).

PANTAUNEWS.CO.ID, DUMAI – Wujudkan inovasi pertanian dan peternakan terintegrasi, PT Kilang Pertamina Internasional (PT KPI) Unit Dumai bekerja sama dengan Dinas Peternakan Kota Dumai, mengadakan pelatihan ternak kambing di Sekretariat Pokmas Alam Tani, Kelurahan Tanjung Palas pada Selasa, (30/5/2023). 

Area Manager Communication, Relations, & CSR Unit Dumai, Agustiawan, mengatakan bahwa pelatihan ini merupakan salah satu program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) yang dijalankan oleh PT KPI Unit Dumai sebagai upaya mendorong pertanian berkelanjutan di wilayah tersebut. 

"Pelatihan ini bertujuan untuk mengintegrasikan usaha peternakan kambing dengan pertanian lahan gambut yang telah dilakukan oleh Pokmas Alam Tani," ungkapnya. 

Menurutnya program ini telah sesuai dengan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) yang diterapkan di lingkungan PT KPI, terutama fokus 8 yaitu Community Engagement and Impact. Selain itu, program ini juga sejalan dengan penerapan Sustainability Development Goals (SDGs) poin 12 yaitu Responsible Consumption and Production. 

Agustiawan melanjutkan bahwa jika program pembesaran kambing ini berjalan sukses, terbuka kesempatan bagi masyarakat untuk mengembangbiakkan hewan ternak ini. Selain perekonomian yang meningkat, diharapkan Pokmas Alam Tani dapat menciptakan sentra peternakan yang menjadi pusat pembelajaran dan edukasi bagi masyarakat lainnya. 

Dari kegiatan ini diharapkan bisa meningkatkan kapasitas dan keterampilan kelompok masyarakat melalui pelatihan intensif. Karena pada pelatihan ini juga mencakup materi dan pemahaman mengenai pemberian pakan, lalu pengetahuan pemeliharaan dasar agar kambing tidak mudah stress dan terhindar dari penyakit. 

"Kami juga memberikan dukungan praktis dengan memberikan tiga ekor kambing kepada para peserta pelatihan untuk dijadikan sebagai modal usaha," ujar Agustiawan. 

Budi Harianto dari Dinas Peternakan Kota Dumai sekaligus bertindak sebagai narasumber mengatakan bahwa sektor peternakan, terutama peternakan kambing di Kota Dumai, masih memiliki potensi untuk dikembangkan. 

“Saat ini, di Kota Dumai banyak peternak musiman yang hanya memelihara dan berdagang saat lebaran haji atau Idul Adha, sehingga seringkali pasokan daging kambing harus didatangkan dari luar daerah,” ujarnya. 

Melalui pelatihan ini, Budi Harianto berharap masyarakat dapat menjadi lebih konsisten dalam menjalankan usaha peternakan kambing. 

Dalam pelatihan kali ini, salah satu materi yang diajarkan adalah pemanfaatan limbah hasil pertanian sebagai pakan ternak, sementara kotoran dari peternakan dimanfaatkan kembali sebagai pupuk kompos. Hal ini membuat pertanian dan peternakan tersebut saling terintegrasi. 

Ketua Pokmas Alam Tani, Rudi, bersyukur program pertanian sorgum yang dijalankan kemarin berlanjut dengan inovasi program lainnya, yaitu peternakan kambing terintegrasi. 

“Semoga program ini bisa berhasil dan meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar,” tutupnya.


 Editor : Dedi ssputra

[Ikuti PantauNews.co.id Melalui Sosial Media]


PantauNews.co.id

Tulis Komentar


Berita Lainnya

PT WILMAR GRUP Gelar Sosialiasi dan Penandatanggan Komitmen K3

PT Pelindo Renovasi Makam Tertua di Kota Dumai

Peringati Hari Anak Nasional, PT KPI RU II Dumai Gelar Street Campaign Dan Sharing Session

Apical Gelar Peduli Kesehatan Dan Keselamatan, Peringati Bulan K3 Nasional

7 Provinsi dengan Biaya Konstruksi Termahal, Nomor 5 Calon Ibu Kota Baru RI

Dirut Pertamina : Solar subsidi tidak Untuk Industri Tambang Dan Perkebunan Sawit

Dalam Peran Pengembangan Ekonomi Masyarakat, LMPP Adakan Kerjasama Kemitraan

Antisipasi Tindakan Spekulan, Disperindag dan Tim Satgas Awasi Stok Minyak Makan di Pasaran

Didampingi Kadis LH Rohil Suwandi, Wakil Bupati Rohil Jhony Charles Pimpin Langsung Goro Massal

Meriahkan Bulan K3 Nasional, PT KPI RU Dumai Gelar Donor Darah dan Pemeriksaan VCT

13 Ribu Pelaku Usaha UMKM Riau Ajukan Bantuan Ke Pemerintah

Arus Balik Lebaran, Angkutan di Pelabuhan Dumai Berjalan Lancar dan Tertib

Terkini +INDEKS

Mandek Dua Tahun, FAP-Tekal Bongkar Dugaan Penghambatan Hukum Kasus Tenaga Kerja

27 Januari 2026
Polres Dumai Dorong Ketahanan Pangan, Panen Raya Jagung Pipil Jadi Sarana Edukasi Masyarakat
27 Januari 2026
Polres Rohil Ungkap Jaringan Narkotika Internasional, Amankan 3,98 Kg Sabu, Ribuan Ekstasi dan Happy Five
26 Januari 2026
Perkuat Sinergi Polri dan Komunitas Pelari, Polres Rohil Gelar Green Policing Running Club,
25 Januari 2026
Polres Dumai Laksanakan Pengamanan Konser Kemanusiaan untuk Sumatera dan Palestina di Kota Dumai.
24 Januari 2026
Pengamat Pendidikan Riau Nilai Pembangunan Gedung SMKN 2 Pinggir Sesuai Perencanaan
21 Januari 2026
PWMOI Dumai Perkuat Sinergi Pers dan BUMN, Jalin Kolaborasi Strategis dengan Pelindo Regional I
21 Januari 2026
Polres Rohil Gelar Sosialisasi dan Penandatanganan Fakta Integritas Pagu Anggaran 2026
21 Januari 2026
Polres Rohil Laksanakan Giat Analisa dan Evaluasi Bhabinkamtibmas Serta Arahan
20 Januari 2026
PWMOI Dumai Perkuat Sinergi dengan Imigrasi, Dorong Transparansi dan Pelayanan Publik Berkualitas
19 Januari 2026

Terpopuler +INDEKS

Pengamat Pendidikan Riau Nilai Pembangunan Gedung SMKN 2 Pinggir Sesuai Perencanaan

Dibaca : 1258 Kali
Polsek Bukit Kapur Bongkar Aksi Pencurian Kabel PJU di Akses Gerbang Tol Dumai, Sejumlah Pelaku Diburu
Dibaca : 266 Kali
Persatuan Baraya Sunda Tampilkan Tarian Memukau di Penutupan Dufest Idaman 2025
Dibaca : 394 Kali
Warga NU Pelalawan Dan Masyarakat Aceh Gelar Doa Bersama Untuk Korban Bencana Alam Sumatera
Dibaca : 316 Kali
PWMOI Dumai: DUFEST 2025 Bukan Sekadar Festival, Tapi Penggerak Ekonomi Rakyat
Dibaca : 265 Kali
Ikuti kami di:
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
PantauNews.co.id ©2020 | All Right Reserved