Giliran PJS Boalemo Serahkan Bantuan Kepada Warga Terdampak Banjir Bandang
PANTAUNEWS.CO.ID, BOALEMO - Seolah tanpa henti bergerak, Pemerhati Jurnalis Siber (PJS) Kabupaten Boalemo, dibawah komando Ketua PJS, Mitro Nanto, terus menggalang donasi untuk masyarakat terdampak banjir bandang di Kabupaten Boalemo, Provinsi Gorontalo.
Aksi kemanusiaan tersebut dibuktikan dengan pemberian langsung bantuan kepada warga masyarakat Dusun Balombo, Desa Piloliyanga, Rabu (21/12/2022).
Kepada media ini, Ketua PJS Boalemo, Mitro Nanto mengatakan, berkat komunikasi yang terjalin baik antar PJS Boalemo bersama teman-teman Solidiritas Pascasarjana Universitas Bina Taruna (UNBITA) dan Komunitas Inspirasi Gorontalo Chapter Boalemo, hingga akhirnya donasi berupa bantuan kepada warga terdampak banjir, terealisasi hari ini.
"Kami segenap jurnalis yang terhimpun di PJS Boalemo, mengucapkan terima kasih kepada keluarga besar Solidaritas Pascasarjana UNBITA' dan Komunitas Inspirasi Gorontalo Chapter Boalemo dan atas bantuan donasi yang diberikan," beber Mitro.
Mitro menambahkan, solidaritas dari PJS Boalemo dalam hal aksi-aksi kemanusiaan, tak perlu diragukan lagi.
Dirinya berharap, aksi peduli pada bencana yang direalisasikan dalam bentuk penggalangan dana, semoga akan mampu menggugah semua jurnalis, sehingga empati terhadap masyarakat terdampak bencana, akan terus berlanjut, hingga masyarakat bisa merasakan bantuan.
"Saat ini masyarakat yang terdampak banjir, masih membutuhkan bantuan berupa bahan sandang dan pangan, seperti popok, makanan, pakaian layak pakai, dan sejumlah kebutuhan lainnya. Olehnya kami PJS Boalemo, hingga sampai saat ini masih membuka donasi untuk korban banjir bandang di Boalemo, melalui donasi ke nomor rekening Mandiri (150-00-1548401-5)," kata Mitro.
Sementara itu, salah seorang alumni UNBITA, Ferdi Talamu, yang juga selaku perwakilan keluarga besar "Solidaritas Pascasarjana UNBITA Gorontalo Angkatan XXVIII", mengucapkan terima kasih kepada Pemerhati Jurnalis Siber (PJS) Boalemo, yang telah amanah menyalurkan bantuan kepada masyarakat terdampak.
"Insya allah dengan sedikit bantuan yang kami salurkan ini, dapat membantu mayarakat yang terdampak banjir," pungkasnya.*[]


Berita Lainnya
Sejumlah Pakar Hukum Menilai Mardani Maming Tidak Terbukti Melakukan Korupsi, Ini Buktinya
Plt Bupati Suharsi Igirisa Dukung PJS Penuhi Syarat Jadi Konstituen Dewan Pers
Dibuka Ketua Dewan Penasehat DPP, Rapimnas Putuskan PJS Mendaftar Konstituen Dewan Pers
Rakyat Menang, MA Menangkan Poktan TDB atas PT KPC Perihal Lahan 152,3 Hektar
Pergelangan Tangan Bocah 4 Tahun Putus Digigit Komodo
PDIP Tertarik Adly Fayruz dari Cinta Fitri, Bukan karena Cucu Ma'ruf
Wartawan Dikeroyok Saat Liput Sidak KLHK di Serang, PJS Desak APH Tangkap Pelaku Kekerasan
Pelantikan Pengurus Departemen KB FKPPI, Pontjo Sutowo: Inilah bagian dari wujud komitmen kebangsaan
Lulusan SMA/SMK Merapat! Bu Susi Buka Lowongan Nih
PGEO Anak perusahaan Pertamina, Salah Satu Pilihan Investasi Bagi Investor
Kapolri Minta PT Freeport Aktif Berpartisipasi Membangun Papua
Hadiri Rakernas di Jakarta, DPC PJS Waykanan Adakan Rapat Pengurus dan Anggota